KKP Kaltara Dilantik, Begini Pesan Pemkab Pinrang
Komentar

KKP Kaltara Dilantik, Begini Pesan Pemkab Pinrang

Komentar

Terkini.id, Pinrang — Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pinrang menghadiri secara langsung agenda pelantikan Kerukunan Keluarga Pinrang (KKP) Provinsi Kalimantan Utara (Kaltara) di Tarakan Plaza Hotel di Kota Tarakan, Sabtu 20 Mei 2023.

Bupati Pinrang, Andi Irwan Hamid, yang hadir langsung pada agenda pelantikan itu, menyampaikan, sejumlah pengurus wilayah dan daerah, ditambah dengan Ikatan Wanita Pinrang (IWP), punya peran yang begitu strategis.

“Khususnya, sebagai sarana untuk menyambung tali silahturahmi sesama warga Pinrang di perantauan,” bebernya.

Irwan Hamid, mengungkapkan, jika pihaknya berbahagia karena wadah silaturrahmi telah dibentuk dan berpesan, agar organisasi ini dapat dirawat dan dijaga sehingga bisa menjalankan program-program kerja dengan maksimal.

“Tapi sebagai warga Pinrang di perantauan, sudah tentu kita mesti menjaga nama baik daerah di sini,” pesannya.

Baca Juga

Maka dari itu, lanjutnya, kepada seluruh pengurus dan anggota KKP agar senantiasa menjalin hubungan baik dengan warga lokal. Sehingga, memberikan kesan baik bahwa orang Pinrang adalah orang yang santun dan menghormati kearifan lokal.

“Bukan cuma di Kaltara saja, tetapi semua warga Pinrang dimana pun itu, perlu menjaga nama baik daerah dan mengormati kearifan lokal,” sarannya.